Terima Mahasiswi Ilmu Komunikasi UMI, Ketua DPRD Sulsel Andi Ina Berpesan Jangan Buta Politik

banner 325x300

MAKASSAR, NALARMEDIA —  Mahasiswi Program Studi (Prodi) Ilmu Komunikasi (Ilkom) Universitas Muslim Indonesia (UMI) melakukan kuliah lapangan/government visit ke DPRD Sulsel. Rombongan mahasiswi ini diterima langsung oleh Ketua DPRD Sulsel Andi Ina Kartika Sari di ruang rapat Lantai II Gedung Tower DPRD Sulsel.

Ketua DPRD Sulsel Andi Ina Kartika Sari dalam sambutannya mengapresiasi kunjungan para mahasiswi Ilkom UMI ini. Andi Ina yang tercatat sebagai perempuan pertama yang menjadi Ketua DPRD Sulsel ini banyak membagikan perjalanan hidup dan kiprahnya sebagai politisi perempuan kepada para mahasiswi.

banner 728x90

Andi Ina menyebut jalan hidupnya sehingga duduk menjadi legislator di DPRD Sulsel sebanyak tiga periode juga ditunjang oleh kemampuan komunikasi. Keterampilan berkomunikasi ini dinilainya cukup berperan memuluskan karir politiknya. Termasuk saat menjadi pucuk pimpinan di DPRD Sulsel. Pengambilan keputusan ataupun interaksi antar legislator bisa berjalan dengan baik karena bekal kemampuan komunikasi yang mumpuni sehingga keterampilan komunikasi menurutnya memang sangat penting dikuasai termasuk jika ingin berkarir di dunia politik.

“Jadi komunikasi itu penting termasuk menguasai public speaking. Kemampuannya harus keren. Jadi ilmu komunikasi ini dari UMI memang keren dan selalu keren,” tuturnya.

Selain itu, Andi Ina juga memotivasi agar mahasiswi Ilkom UMI ini berani terjun ke dunia politik di masa mendatang. Menurutnya, hak-hak perempuan, ibu dan anak harus terus diperjuangkan lewat jalur parlemen. Generasi muda termasuk mahasiswi Ilkom UMI disebutnya memang tidak boleh buta politik tetapi harus melek politik. Ini lantaran kebijakan-kebijakan pemerintah yang terkait kepentingan publik termasuk hak-hak perempuan, ibu dan anak itu lahir dari keputusan-keputusan politik.

“Jadi jangan buta politik. Kita harus melek politik karena keputusan-keputusan soal kepentingan kita itu lahir dari kebijakan-bijakan politik tentu saja. Sudah bukan saatnya generasi muda apalagi perempuan buta politik,” bebernya.

Dosen Ilmu Komunikasi UMI Taufik Hasyim yang turut mendampingi para mahasiswi Ilkom UMI ini menuturkan jika agenda kuliah lapangan ini bagian dari pembelajaran secara langsung untuk mata kuliah (MK) Komunikasi Politik. Targetnya untuk meningkatkan pemahaman para mahasiswi terkait strategi komunikasi politik dari komunikator/aktor politik.

“Kami tentu terima kasih banyak karena diterima langsung oleh bu Ketua DPRD Sulsel, bu Andi Ina yang agendanya cukup padat. Jadi dari kunjungan ini, para mahasiswi diharapkan bisa belajar banyak dari beliau selaku Ketua DPRD Sulsel perempuan pertama. Terutama mengetahui strategi komunikasi politiknya dalam mendekati target calon pemilih dan saat menjadi pimpinan DPRD Sulsel. Apalagi kelas yang berkunjung memang kelas khusus perempuan,” tukasnya. (rls/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *