banner 728x90

Unismuh Makassar Apresiasi Terpilihnya Amran Sulaiman sebagai Ketua Umum KKSS, Tampil Aktif di Expo KKSS

banner 325x300

MAKASSAR, NALARMEDIA —  Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar menyampaikan apresiasi atas terpilihnya Menteri Pertanian RI, Dr. Andi Amran Sulaiman, sebagai Ketua Umum Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) dalam Mubes XII. Unismuh menilai figur Dr. Amran sebagai simbol perpaduan antara kekuatan intelektual, semangat kewirausahaan, dan kepedulian terhadap tanah kelahiran Bugis-Makassar.

Ucapan selamat itu disampaikan langsung oleh jajaran pimpinan Unismuh yang turut ambil bagian aktif dalam Expo Mubes XII KKSS dan Pertemuan Saudagar Bugis Makassar (PSBM) XXV di Hotel Four Points by Sheraton Makassar, 10–11 April 2025. Pada kesempatan tersebut, stand Unismuh tampil mencolok dengan menghadirkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis yang dikunjungi ribuan orang dari berbagai latar belakang.

banner 728x90

Unismuh hadir bukan sekadar sebagai institusi pendidikan, tetapi juga sebagai bagian dari ekosistem pembangunan masyarakat Sulawesi Selatan yang lebih sehat dan berdaya saing. Layanan kesehatan yang disediakan mencakup pemeriksaan tekanan darah, kadar gula darah, kolesterol, dan asam urat.

Pemeriksaan gratis tersebut dilakukan oleh tim dokter dan calon dokter dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) Unismuh.

“Partisipasi Unismuh dalam expo ini merupakan wujud nyata diplomasi akademik kami. Kami ingin menunjukkan bahwa kampus tak hanya berbicara di ruang kelas, tetapi juga berperan aktif dalam ruang-ruang publik dan kolaboratif,” ujar Prof Dr Andi Sukri Syamsuri, Wakil Rektor I Unismuh sekaligus penanggung jawab pameran, Sabtu, 12 April 2025.

Lebih lanjut, Prof Andis – sapaan akrab Warek I Unismuh itu, menyampaikan bahwa Unismuh menyambut baik kepemimpinan Dr Amran di KKSS. “Segenap sivitas akademika Unismuh Makassar menyampaikan selamat atas amanah yang diemban oleh Bapak Dr Amran. Beliau adalah figur yang merepresentasikan semangat Bugis-Makassar untuk berkontribusi bukan hanya bagi daerah, tetapi juga bagi kemajuan bangsa dan dunia,” ucapnya.

Senada dengan itu, Rektor Unismuh Makassar, Dr Ir Abd Rakhim Nanda, MT IPU, menegaskan pentingnya sinergi antara perguruan tinggi dan organisasi seperti KKSS. “Kami percaya di bawah kepemimpinan Pak Amran Sulaiman, KKSS akan menjadi simpul strategis diaspora Sulsel di seluruh dunia. Spirit beliau yang religius, teknokratik, dan nasionalis sangat sejalan dengan visi kami di Unismuh,” ujarnya.

Menurut Rakhim, kolaborasi antara perguruan tinggi dan diaspora sangat strategis untuk pembangunan Sulawesi Selatan. “Kami membuka ruang kolaborasi seluas-luasnya, mulai dari riset, pendidikan vokasi, pemberdayaan UMKM, hingga pembangunan SDM diaspora. Unismuh siap ambil bagian dalam gerakan besar ini,” tandasnya.

Unismuh Makassar, yang kini tengah menguatkan langkah menuju kampus riset bereputasi internasional, memanfaatkan momentum Expo KKSS sebagai sarana memperluas relasi strategis lintas sektor. Dengan pendekatan kolaboratif seperti ini, Unismuh terus menegaskan posisinya sebagai kampus milik umat yang terbuka, unggul, dan inklusif. (rls/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *