MAKASSAR, NALARMEDIA — Masih dalam suasana Peringatan Bulan Bahasa yang jatuh 28 Oktober 2024, Program Studi (Prodi) Sastra Indonesia Universitas Muslim Indonesia (UMI) berkolaborasi Afiliasi Pengajar Peneliti Budaya Bahasa Sastra Komunikasi Seni dan Desain (Apebskid) Komisariat Sulsel menyelenggarakan webinar, Kamis (14/11/2024).
Adapun yang menjadi topik pada acara yang berskala nasional tersebut yakni “ GENERASI INOVATIF :Mencipta kan Tren Baru dalam Bahasa Populer dan Kreatif”
Hadir pembicara Dr. Ganjar Harimansyah Wijaya, S.S., M. Hum, Kepala Pusat Pembinaan Bahasa dan Sastra, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Pembisa APEBSKID Komisariat Sulsel, dan Prof. Dr. Liliana Muliastuti, M.Pd Dekan Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Universitas Negeri Jakarta (UNJ).
Selain itu, juga dihadiri langsung Dekan Fakultas Sastra UMI Dr. Rusdiah, dan Kaprodi Sastra Indonesia UMI juga selaku Ketua Panitia Pelaksana Dr. Sitti Rahmawati, S.S., M. Pd.
Dalam pemaparannya, Ganjar Harimansyah menuturkan bahasa memiliki peranan penting dalam kehidupan sehari-hari karena bahasa merupakan cerminan pola pikir dan budaya penuturnya.
“Manusia tidak bisa berpikir dan berkomunikasi kecuali dengan bahasa yang dikuasainya, juga bahasa memainkan peran penting dalam persepsi “ciri dan kesan” terhadap individu, perusahaan, lembaga atau organisasi,” ujarnya.
Ia menyebutkan terdapat dua kedinamisan bahasa remaja. Pertama refleksi kedinamisan masyarakat, dan refleksi kedinamisan bahasa.
“Bahasa adalah sebuah tradisi, bahasa diteruskan dari satu generasi ke generasi berikutnya dengan dara berkomunikasi, dan perubahan dalam bahasa setiap generasi membuat kreasi bahasa dari bahasa yang digunakan pendahulunya,” tukasnya.
Sementara Prof. Dr. Liliana Muliastuti mengajak agar seluruh masyarakat Indonesia senantiasa bangga menggunakan Bahasa Indonesia.
“Betul apa yang telah diutarakan pak Ganjar Harimansyah Wijaya, bahwa kita harus bangga dan mahir serta maju dengan Bahasa Indonesia,” tukasnya (aca/nlr).