banner 728x90

Wakil Wali Kota Makassar Dan LKP Teachers Grow Bahas Pengembangan Kapasitas Guru

banner 325x300

NalarMedia.id MAKASSAR, — Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menerima kunjungan silaturahmi sekaligus audience dari LKP Pelatihan Guru Teachers Grow di ruang rapat Wakil Wali Kota, Selasa (27/05/2025).

Kunjungan ini menjadi langkah awal dalam memperkenalkan program pelatihan guru inklusif kepada Pemerintah Kota Makassar.

banner 728x90

Aliyah Mustika Ilham menyampaikan apresiasi atas inisiatif dan kepedulian LKP Teachers Grow terhadap pengembangan kapasitas guru, khususnya di bidang pendidikan inklusif.

Ia menilai bahwa penyampaian informasi program seperti ini penting sebagai bahan pertimbangan bagi Pemkot dalam menyusun langkah kolaboratif ke depan.

“Kami mengapresiasi program yang telah disampaikan. Ini menjadi bahan informasi awal yang sangat baik, dan ke depan tentu akan kami pelajari lebih lanjut untuk melihat kemungkinan sinergi,” ujar Aliyah Mustika Ilham.

Ketua LKP Teachers Grow, Nurmainim SE, MBA, menjelaskan bahwa lembaga mereka fokus pada pelatihan berbasis praktik langsung di kelas serta pendampingan berkelanjutan agar hasil pelatihan benar-benar dirasakan guru dan siswa.

Nurmainim juga menambahkan tentang komitmen lembaganya dalam mendukung peningkatan kapasitas guru melalui pelatihan pendidikan inklusif berbasis kompetensi dan kasus nyata.

“Jadi program yang ditawarkan mencakup penyediaan modul, pendampingan intensif, serta monitoring dan evaluasi berkelanjutan, dengan sasaran utama guru reguler, wali kelas, dan kepala sekolah,” ujarnya.

LKP Teachers Grow merupakan lembaga pelatihan profesional yang berfokus pada pengembangan kompetensi guru, khususnya dalam bidang pendidikan inklusif.

Berbasis di Depok, lembaga ini telah berpengalaman dalam menyelenggarakan pelatihan berbasis studi kasus, pendekatan praktik langsung di kelas, serta penguatan kapasitas guru dalam menghadapi tantangan heterogenitas peserta didik.

Teachers Grow percaya bahwa setiap guru perlu dibekali keterampilan nyata yang aplikatif untuk menciptakan suasana belajar yang adil dan merangkul semua siswa tanpa terkecuali.

Selain menyediakan modul pelatihan yang disesuaikan dengan kebutuhan lapangan, Teachers Grow juga menerapkan sistem pendampingan berkelanjutan serta monitoring dan evaluasi guna memastikan hasil pelatihan berdampak nyata di ruang kelas.

Lembaga ini telah bekerja sama dengan berbagai daerah di Indonesia, termasuk Makassar dan Kendari, untuk memperkuat peran guru sebagai agen perubahan di bidang pendidikan inklusif.

Turut hadir dalam pertemuan ini, Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, Andi Bukti Djufri, SP., M.Si, serta dari pihak Teachers Grow, Dra. Febriany K.W. Andries, M.Si, dan Amirullah Sikki, SH., MH. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *