Nelayan Konvoi Akbar di Bone, ANPS Serukan Pemilu Damai

Ratusan nelayan yang tergabung dalam Asosiasi Nelayan Purse Seine (ANPS) Bone konvoi seruan pemilu damai, Sabtu (10 Februari 2024) siang. (ist)
banner 325x300

BONE, NALARMEDIA — Ratusan nelayan yang tergabung dalam Asosiasi Nelayan Purse Seine (ANPS) Bone konvoi seruan pemilu damai, Sabtu (10 Februari 2024) siang.

Aksi konvoi ini dimulai dari Jalan Wiyatamandala, Kelurahan Lonrae, Kecamatan Tanete Riattang Timur dan menyusuri jalan-jalan protokol Kota Watampone.

banner 728x90

Ketua ANPS Bone Haji Asnawi mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk dukungan masyarakat nelayan terhadap suksesnya Pemilu 2024.

Menurutnya, Pemilu adalah pesta demokrasi yang harus disambut dengan suka cita dan penuh kedamaian.

“Melalui konvoi ini, kami ingin memberitahukan kepada seluruh lapisan masyarakat bahwa nelayan juga mendukung suksesnya Pemilu ini,” terang Haji Asnawi.

Senada, penasihat ANPS Bone Haji Abbas mengatakan dalam konvoi ini pihaknya juga menyerukan kepada masyarakat, khususnya nelayan untuk menjunjung sikap tenggang rasa meski terdapat perbedaan pilihan.

“Boleh berbeda, namun kedamaian dalam masyarakat tidak boleh rusak. Kita tidak boleh terpecah karena perbedaan,” kata Haji Abbas.

ANPS Bone berharap dalam Pemilu ini lahir pemimpin-pemimpin yang pro rakyat, mampu memperjuangkan kesejahteraan khususnya masyarakat nelayan. (rls/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *