Andi Syamsiar Halid Potensi Menang Telak di Pilkada Bone 2024, Ini Analisisnya

Bila Andi Syamsiar Halid lolos maju di Pilkada Bone 2024, memiliki kans menang telak. (ist)
banner 325x300

BONE, NALARMEDIA — Bila Andi Syamsiar Halid lolos maju di Pilkada Bone 2024, memiliki kans menang telak.

Bukan tanpa alasan, sejauh ini Andi Syamsiar Halid menjadi satu-satunya bakal calon bupati Bone perempuan yang serius maju di Pilkada Bone 2024.

banner 728x90

Keseriusan Andi Syamsiar Halid maju di Pilkada Bone 2024, bukan kaleng-kaleng.

Hal itu dibuktikan Andi Syamsiar Halid dengan mengembalikan berkas pendaftaran di sejumlah partai.

Salah satu warga, Febriani mengatakan, hadirnya Andi Syamsiar Halid di kontestasi Pilkada Bone 2024, bisa merepresentasikan kaum Hawa juga bisa bersaing di dunia politik.

Apalagi sudah ada bukti, kalau perempuan juga bisa menjabat sebagai bupati, seperti Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani.

“Bukan tidak mungkin bupati Bone ke depannya juga bisa dari kalangan perempuan,” tutur Febriani, kepada Nalarmedia, Rabu (22 Mei 2024).

Besarnya potensi Andi Syamsiar Halid memenangkan Pilkada Bone 2024, tidak lepas dari jumlah pemilih perempuan di Pilkada Bone yang besar.

Rekapitulasi DPT tingkat Kabupaten Bone pada Pemilu 2024 sebanyak 587.777 pemilih.

Dimana pemilih laki-laki sebanyak 281.448 orang. Sedangkan pemilih perempuan sebanyak 306.329 orang.

Sementara itu, Wakil Ketua Bidang Kajian Strategis Partai Golkar Bone, Andi Syamsiar Halid serius menatap Pilkada Bone 2024.

Perempuan yang karib disapa Petta Cia ini menjelaskan, dirinya akan melihat hasil survei untuk menentukan arah langkah ke depan selanjutnya.

“Kalau Allah SWT mentakdirkan dan masyarakat merestui. Maka amanah ini harus dijaga dengan sebaik-baiknya,” sebut Petta Cia.

Sebagai kader Partai Golkar, Andi Syamsiar Halid mengaku menghormati segala proses yang sementara berjalan.

Termasuk, ketika dirinya mendapatkan perintah dari partai Golkar untuk maju di Pilkada Bone.

“Alhamdulillah, keluarga mendukung,” tandasnya.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *