Warga Kolaka Terjaring Kasus Narkoba di Bone

Sat Narkoba Polres Bone menjaring dua pelaku kasus narkoba. Satu diantaranya merupakan warga Kolaka, Sulawesi Tenggara. (ist)
banner 325x300

BONE, NALARMEDIA — Sat Narkoba Polres Bone menjaring dua pelaku kasus narkoba.

Satu diantara pelaku yang terjaring merupakan warga Kolaka, Sulawesi Tenggara.

banner 728x90

Mereka yang diamankan adalah LI (27), warga Kolaka dan S (32), warga Bone.

Kasat Narkoba Polres Bone, AKP Yusriadi Yusuf membeberkan, lokasi kejadian di Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Bajoe, Bone, Rabu (5 Juni 2024) sekitar pukul 20.00 Wita.

Kata Kasat Narkoba, pelaku tertangkap tangan sedang memiliki, menyimpan, menguasai dan atau menyediakan narkotika jenis sabu.

“Barang bukti yang disita dalam penguasaan LI berupa satu saset ukuran kecil yang berisi kristal bening yang tersimpan dalam plastik klip bening diduga narkotika jenis sabu, sementara barang bukti dalam penguasaan S diamankan satu saset ukuran kecil yang berisi kristal bening yang tersimpan dalam plastik klip bening diduga narkotika jenis sabu,” papar Kasat Narkoba. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *