BONE, NALARMEDIA — Rapat pleno diperluas DPD Partai Golkar Bone dilaksanakan Jumat (26 Juli 2024).
Gelaran tersebut dipimpin langsung Ketua DPD Partai Golkar Bone, Andi Fahsar Mahdin Padjalangi, dihadiri, Pengurus Harian, fraksi partai Golkar, dan unsur Pimpinan Kecamatan.
Agenda rapat pleno diperluas ini membahas pengganti anggota DPRD terpilih 2024, almarhum Andi Atoro.
Lalu, usulan unsur wakil ketua DPRD Kabupaten Bone.
Dalam kesempatan itu, Ketua DPD Partai Golkar Bone juga menyinggung kesiapan partai dalam menghadapi Pilkada Bone 2024.
“Kalau DPP sudah memutuskan dan final untuk mengusung Andi Rio Idris Padjalangi, maka kita akan tancap gas untuk memenangkan,” kata Andi Fahsar dalam rilis yang diterima Nalarmedia, Jumat (26 Juli 2024).
Andi Fahsar melanjutkan, saat ini DPD Golkar Bone masih menunggu keputusan DPP Partai Golkar terkait usungan di Pilkada Bone 2024.
Adapun Ketua Kepemudaan DPD Partai Golkar Bone, Sofyan Syamsuniar berujar, enam anggota DPRD Golkar terpilih diusulkan semua ke pusat sebagai calon wakil ketua DPRD Bone.
“Di urut berdasarkan perolehan suara,” tandasnya. (red)