BONE, NALARMEDIA — Presiden terpilih Prabowo Subianto memanggil sejumlah tokoh. Salah satunya, Andi Amran Sulaiman.
Andi Amran Sulaiman datang ke kediaman Prabowo di Jl. Kartanegara, Jakarta Selatan, pada Senin (14 Oktober 2024) sekitar pukul 19.00 Wita.
Kehadiran Andi Amran Sulaiman ke kediaman Prabowo dikaitkan dengan bakal dipanggilnya lelaki asal Kabupaten Bone tersebut untuk kembali menduduki jabatan sebagai Menteri Pertanian (Mentan) di periode selanjutnya.
Menyikapi hal itu, petani di daerah berjuluk Bumi Arung Palakka, senang dan mendoakan Andi Amran Sulaiman bisa kembali diberikan kepercayaan di pemerintahan selanjutnya.
Salah satu petani asal Bone, Hadir mengatakan, kerja-kerja Andi Amran Sulaiman selama menjabat Mentan RI sangat dirasakan manfaatnya oleh petani.
“Kalau Pak Prabowo kembali melantik Andi Amran Sulaiman sebagai Mentan, itu adalah pilihan yang tepat dan bijak,” kata Hadir, Rabu (16 Oktober 2024).
Bukan tanpa alasan, sosok Andi Amran Sulaiman, kata Hadir akan sangat membantu Presiden Prabowo dalam menangani permasalahan sektor pertanian.
“Pak Amran ini sosok yang peduli kepada petani. Figur pekerja keras dan tegas seperti beliau yang dibutuhkan untuk jadi Mentan,” tuturnya.
Senada hal itu juga disampaikan petani asal Bone lainnya, Anto. Diakuinya, kerja-kerja Andi Amran Sulaiman masih sangat dibutuhkan oleh petani.
“Semoga Pak Amran kembali jadi Mentan,” harapnya.
Anto melanjutkan, Andi Amran merupakan figur yang paham sektor pertanian. Alhasil, program yang dilakukan Kementerian Pertanian kepada petani adalah langkah untuk meningkatkan produktivitas dan ketahanan pangan Tanah Air. (red)