Popda 2024 Sulsel Ditutup, Bone Sukses Perbaiki Prestasi

Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Kadispora) Bone, Andi Arman Bobi hadir langsung ke lokasi pertandingan memberikan motivasi kepada atlet Bone yang bertanding di Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) 2024 Sulsel 2024. (ist)
banner 325x300

MAKASSAR, NALARMEDIA — Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) 2024 Sulsel 2024, resmi ditutup di GOR Sudiang, Makassar, Rabu (6 November 2024).

Khusus kontingen Kabupaten Bone sukses memperbaiki prestasi pada pesta olahraga tingkat pelajar se-Sulsel tersebut.

banner 728x90

Kontingen Bone berhasil mendulang tujuh medali, yakni dua perak dan lima perunggu. Hasil ini membawa Bone bertengger di posisi 12 dari 24 daerah yang turun berlaga.

Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Kadispora) Bone, Andi Arman Bobi mengatakan, Kontingen Bone sudah berjuang maksimal pada ajang Popda 2024 Sulsel.

“Alhamdulillah, Tim Popda Bone sudah berjuang keras bersaing dengan Kabupaten lain dan berada di posisi papan tengah,” kata Andi Arman, kepada Nalarmedia, Kamis (7 November 2024).

Andi Arman melanjutkan, ada beberapa atlet Bone di sepak takraw dan bola voli putri masuk dalam talentscoting untuk mengikuti TC persiapan Popnas.

“Semoga ini menjadi motivasi ke depannya buat anak-anak Kita untuk terus berlatih dan menjadi terbaik di masa mendatang, dan Insyaa Allah kami akan terus berkolaborasi dengan cabor-cabor di tingkat pendidikan pelajar SMP dan SMA untuk terus membina dan mengembangkan kegiatan olahraga, pelatihan serta prestasinya,” ucap Kadispora Bone.

Pada kejurda tahun lalu Tim Bone hanya mampu meraih satu perunggu.

“Alhamdulillah Tahun ini sudah ada peningkatan dan semoga kejuaraan tahun depan lebih meningkat lagi dan sudah bisa meraih prestasi lebih tinggi lagi melalui latihan serta pengalaman tanding,” kuncinya. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *