BONE, NALARMEDIA — Animo masyarakat Kabupaten Bone kian meningkat untuk berolahraga.
Kondisi tersebut akan memberikan efek positif dalam kesehatan masyarakat di Bumi Arung Palakka.
Kadispora Kabupaten Bone, Andi Arman Boby senang dengan tren berolahraga masyarakat Kabupaten Bone yang mengalami peningkatan.
“Sesuai tagline kami ‘Ayo Kita Olahraga Bersama’,” ucap Andi Arman Boby, kepada Nalarmedia, Ahad (2 Februari 2025).
Animo masyarakat Kabupaten Bone untuk berolahraga dari tahun ke tahun semakin tinggi, kata Andi Arman Boby, sejalan dengan peningkatan prestasi olahraga baik yang diadakan di tingkat provinsi, nasional, maupun internasional.
“Ayo, investasikan kesehatan kita dengan berolahraga,” ucap Kadispora Kabupaten Bone, Andi Arman Boby.
Data yang dihimpun Dispora Kabupaten Bone menunjukkan tren perolehan medali dari tahu ke tahun juga mengalami peningkatan. Misalnya, kejuaraan tingkat nasional/internasional pada 2022 ada satu medali, 2023 lima medali, dan 2024 sebanyak tujuh medali.(red)