BONE, NALARMEDIA — Bekerjalah dengan hati dan ikhlas. Bukan karena penilaian.
Begitulah pesan khusus Bupati Bone, Andi Asman Sulaiman kepada jajaran Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bone.
Orang nomor satu di daerah berjuluk Bumi Arung Palakka ini menyampaikan, pekerjaan adalah amanah yang harus dijaga sebaik-baiknya.
“Laksanakan tugas masing-masing secara maksimal sesuai wilayah kerja,” tutur Bupati Andi Asman, Rabu (5 Maret 2025).
Bupati Andi Asman melanjutkan, pendistribusian harus tepat waktu.
“Setiap minggu beradipura bukan pada saat dinilai,” ujar Bupati Andi Asman Sulaiman.
Olehnya itu, Bupati Andi Asman berharap seluruh jajaran DLH berkomitmen pada pekerjaan. Ketulusan hati dan jiwa dalam menunaikan tugas.
“Ayo, kita bekerja untuk masyarakat. Berikan pelayanan terbaik,” tuturnya. (red)