banner 728x90

Wabup Andi Akmal Safari Ramadan di Lappariaja: Mari Memakmurkan Masjid

Wakil Bupati (Wabup) Bone, Andi Akmal Pasluddin menyerahkan bantuan kepada pengurus Masjid Nurul Yaqin, Desa Tenripakkua, Kecamatan Lappariaja, Kamis (6 Maret 2025). (ist)
banner 325x300

BONE, NALARMEDIA — Wakil Bupati (Wabup) Bone, Andi Akmal Pasluddin melanjutkan Safari Ramadan di Kecamatan Lappariaja, Kamis (6 Maret 2025).

Lokasi yang dituju Wabup Bone Andi Akmal, yakni Masjid Nurul Yaqin, Desa Tenripakkua.

banner 728x90

Pada Safari Ramadan ini, Wabup Andi Akmal menyerahkan secara simbolis bantuan Pemkab Bone sebanyak Rp10 juta untuk kemakmuran masjid.

“Mari berlomba-lomba dalam hal kebaikan,” tutur Wabup Andi Akmal Pasluddin.

Dalam Safari Ramadan ini, Andi Akmal Pasluddin didampingi Kepala Bappeda Bone, Ade Fariq Ashar, Kadis PMD Bone, Andi Gunadil Ukra, Pimpinan Ponpes Al-Ikhlas Ujung, Prof. Dr. KH. Lukman Arake.

Lalu, Wakil Ketua Pengadilan Agama, Nurlina, Camat Lappariaja, Andi Baharuddin, Kapolsek Lappariaja diwakili Aipda Andi Arwan, Babinsa, Kopda Sulaiman. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *