banner 728x90

Bos Manggala Trans jadi Ketua Pertina Tana Toraja, Ini Pesan Harpen Reza Ali

Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Pertina Sulawesi Selatan (Sulsel) Harpen Reza Ali melantik dan mengukuhkan bos PO Manggala Trans, Wandy Sethyanigara di Hotel Grand Metro Permai, Makale, Tana Toraja, Selasa (15 April 2025) siang. (ist)
banner 325x300

MAKALE, NALARMEDIA — Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Pertina Sulawesi Selatan (Sulsel) Harpen Reza Ali melantik dan mengukuhkan bos PO Manggala Trans, Wandy Sethyanigara di Hotel Grand Metro Permai, Makale, Tana Toraja, Selasa (15 April 2025) siang.

Ketua Pengprov Pertina Sulsel, Harpen Reza Ali menegaskan setelah pelantikan, seluruh pengurus segera menyusun program dan langkah strategis demi memajukan cabang olahraga (Cabor) Tinju di Kabupaten Tana Toraja.

banner 728x90

“Di Tana Toraja banyak calon atlet yang bisa dibina. Ini kesempatan bagi pengurus Pertina Tana Toraja mengembangkan Cabor tinju untuk meraih prestasi,” kata Harpen Reza Ali.

Tahun ini lanjut Harpen agenda Pengprov Pertina Sulsel sangat padat. Di antaranya Kejuaraan Daerah (Kejurda) Juni 2025. Lalu ada agenda kejuaraan tinju Pongtiku Cup yang diagendakan pada awal Juli 2025 di Rantepao, Toraja Utara.

Selanjutnya babak kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) September 2025.

“Kita mau lihat sejauhmana pembinaan yang dilakukan Pengkab Pertina se Sulsel,” jelas Harpen Ali.

Harpen optimis sebagai anak muda Wandy Sethyanigara mampu membawa Pertina Tana Toraja melangkah lebih jauh dibanding kepengurusan sebelumnya.

“Setelah pelantikan ini saya berharap seluruh jajaran pengurus bisa bekerja sama dan membantu ketua untuk membina dan melahirkan atlet-atlet tinju yang berprestasi. Tidak hanya di Sulsel tapi sampai ke level nasional dan internasional,” harap Harpen.

Sebagai putra berdarah Toraja, Harpen tahu betul potensi anak-anak muda di daerah yang dikenal dengan wisata budayanya itu.

“Orang-orang Toraja itu petarung. Tinggal bagaimana kita bersinergi dengan pemerintah daerah dan seluruh stakeholder untuk membina anak-anak muda meraih prestasi demi mengembalikan kejayaan tinju di daerah ini,” kata putra tokoh olahraga nasional asal Makassar A Reza Ali, ini.

Hal senada disampaikan Ketua Umum KONI Kabupaten Tana Toraja, dr Elia Tombeg. Menurutnya minat anak-anak muda menggeluti cabor tinju cukup banyak. Hanya saja tidak dibina dengan baik. “Saya berharap di kepengurusan Pertina yang baru ini tinju dapat meraih prestasi yang jauh lebih baik dibanding kepengrusan sebelumnya,” tegas putra Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg.

Kepada Wandy, dr Elia menitip dua tugas. Pembinaan dan prestasi serta kompetisi. “Mari kita saling membantu. Karena pembinaan sangat dibutuhkan.
Saya berharap kedepan akan lebih banyak lagi atlet tinju di Tana Toraja yang bisa meraih prestasi,” imbuh Elia.

Elia menyebut tidak sekadar melihat proses tapi hasil. Karena itu Elia berharap Pertina Tana Toraja segera berbenah untuk menghadapi babak kualifikasi Porprov dan menghadapi Porprov 2026 mendatang.

“Olahraga itu menyatukan semua orang. Mari kita semua bersatu. Membina atlet menuju prestasi. Jangan sampai ada konflik,” ujarnya.

Sementara itu, sebagai pilot yang baru saja dikukuhkan Wandi Sethyanigara berjanji akan melaksanakan amanah yang telah diberiberikan. Ia bertekad akan membawa Pertina Tana Toraja bisa berbuat yang terbaik untuk Tana Toraja, Sulsel dan Indonesia.

“Mari kita semua bangkit bersama demi meraih prestasi,” tegas anak muda kelahiran 19 Juni 1999 yang pernah menempuh pendidikan pilot ini.

Pelantikan Pengkab Pertina Tana Toraja turut dihadiri anggota DPRD Sulsel dari Fraksi Partai Demokrat Yuniana Mulyana yang juga ibu kandung ketua Pertina Tana Toraja yang baru dilantik. Juga hadir unsur Forkopimda Tana Toraja. Insan tinju, sejumlah pengurus organisasi kepemudaan. Di antaranya dari MPC Pemuda Pancasila, Badan Prestasi Seni dan Olahraga (BPOS) MPC PP Tana Toraja dan KNPI. (rls/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *