banner 728x90

Titipan Taufan Pawe di Golkar Lutra: Anggota Fraksi Jangan Duduk Diam, Turun ke Dapil

Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan, Taufan Pawe bersama sejumlah Pengurus DPD I melakukan Halalbihalal bersama dengan Pengurus, Kader dan Simpatisan Partai Golkar Kabupaten Luwu Utara (Lutra), yang digelar di Kantor DPD II Partai Golkar Luwu Utara, Sabtu 18 April 2025. (ist)
banner 325x300

LUWU UTARA, NALARMEDIA — Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan, Taufan Pawe bersama sejumlah Pengurus DPD I melakukan Halalbihalal bersama dengan Pengurus, Kader dan Simpatisan Partai Golkar Kabupaten Luwu Utara (Lutra), yang digelar di Kantor DPD II Partai Golkar Luwu Utara, Sabtu 18 April 2025.

Halalbihalal tersebut dihadiri langsung Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel Taufan Pawe, didampingi Sekretaris DPD I Golkar Sulsel Andi Marzuki Wadeng, Ketua Bappilu Golkar Sulsel Lakama Wiyaka, Ketua AMPG Golkar Sulsel Rahman Pina, Ketua Fraksi Golkar Sulsel Lukman B Kady, rombongan tersebut disambut langsung Bupati Kabupaten Luwu Utara periode 2010-2015 Arifin Djunaid, serta para Pengur, Kader dan Simpatisan Partai Golkar Lutra.

banner 728x90

Selain itu, turut hadir para Anggota Fraksi Golkar Luwu Utara.

Kegiatan Halalbihalal tersebut juga dirangkaikan dengan penyerahan bantuan kepada beberapa anak yatim yang ada di Kabupaten Luwu Utara.

Ketua DPD Golkar Sulsel, Taufan Pawe, mengajak kepada Kader Golkar Luwu Utara bersama-sama memajukan dan memperkuat kebersamaan serta kekuatan demi kemajuan Partai Golkar di Luwu Utara.

“Melalui momentum Halalbihalal ini kami ajak semua kader untuk saling maaf-memaafkan dan memulai nuansa ini dengan hal yang baru dan semangat yang kuat demi kemajuan Partai kita,” katanya.

Taufan juga mengingatkan agar para Anggota Fraksi bisa bergerak dalam mewujudkan mimpi Ketua Umum bagaimana menjadi tagline “Suara Rakyat adalah Suara Golkar”.

“Anggota fraksi kami ingatkan jangan hanya duduk diam, tapi bergerak ke dapil untuk menyapa masyarakat di wilayah masing-masing sekaligus menyerap dan mendengarkan apa yang menjadi keluhan masyarakat untuk diperjuangkan nantinya di tingkat DPRD Lutra,” ungkap dia.

Dalam kesempatan tersebut, Anggota Komisi II DPR RI ini juga menekankan, kalau Partai Golkar sendiri tidak pernah menjadi oposisi dalam setiap kebijakan Pemerintahan termasuk juga di Lutra ini, 11 Anggota Fraksi Golkar harus menjadi mitra yang sejajar untuk pemerintahan.

“Jadilah mitra sejajar Pemerintahan dan terus mengawal pemerintahan ini agar berjalan sesuai dengan koridor dengan tujuan pemerintahan untuk kesejahteraan masyarakat Lutra,” paparnya.

Taufan juga pada momentum tersebut mengingatkan agar pengusulan Ketua DPRD segera dilakukan mengingat posisi Golkar di Lutra ini menjadi Pimpinan DPRD sehingga ini tidak boleh terlalu lama kosong karena bisa mengganggu jalannya roda Pemerintahan.

“Cuma kami ingatkan yang diusulkan sebagai Ketua ini harus berdasarkan aturan yang ada, dan tetap melalui semua proses termasuk diusulkan melalui rapat pleno, jangan lagi ada yang diusulkan tapi tidak memenuhi syarat karena itu tentunya akan bisa menghangat proses ini, jika semuanya on proses dan sesuai syarat maka kami di DPD I juga enak sisa meneruskan ke DPP untuk mendapatkan persetujuan,” jelasnya. (rls/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *