BONE, NALARMEDIA — RSUD Tenriawaru Kabupaten Bone fokus penguatan sebagai rumah sakit rujukan delapan layanan prioritas level madya.
Hal itu disampaikan Wakil Direktur Administrasi, Keuangan, dan Bina Program RSUD Tenriawaru Bone, Muhammad Rostang.
Kata Rostang, RSUD Tenriawaru Bone tidak sekadar berfokus pada peningkatan kualitas SDM, tetapi juga penguatan layanan.
“Penguatan delapan layanan prioritas, yakni jantung, stroke, janker, uronefrologi, diabetes mellitus, kesehatan ibu dan anak, respirasi dan TB, serta gastro hepatologi,” papar Rostang, kepada Nalarmedia, Jumat (29 November 2024).
Penguatan SDM RSUD Tenriawaru Bone ditunjukkan dengan mendorong tenaga dokter spesialis menggambil sub spesialis.
“Jadi bukan saja melengkapi peralatan medis yang dibantu oleh Kementerian Kesehatan semata, RSUD Tenriawaru juga melakukan penguatan SDM,” tuturnya.
Hal itu dilakukan RSUD Tenriawaru sebagai bentuk memberikan pelayanan terbaik kepada pasien. (red)