banner 728x90

AZA Luncurkan Sepatu Basket Lokal Terbaru: Buatan Indonesia, Untuk Indonesia

Di bawah naungan PT DBL Indonesia, AZA resmi meluncurkan produk sepatu basket terbarunya bertajuk AZA DBL PLAY. (ist)
banner 325x300

SURABAYA, NALARMEDIA — Di bawah naungan PT DBL Indonesia, AZA resmi meluncurkan produk sepatu basket terbarunya bertajuk AZA DBL PLAY.

Sepatu ini menjadi simbol semangat baru dalam industri olahraga tanah air yang dirancang dan diproduksi sepenuhnya di dalam negeri.

banner 728x90

Hadir dengan tiga colorway yang fresh, yaitu Pick and Pop, The Floater, dan The Circus, AZA siap memberikan pengalaman dan semangat baru untuk pebasket muda indonesia.

AZA DBL PLAY hadir dengan harga Rp698.000 dan sudah tersedia di semua kanal penjualan Azawear baik offline maupun online, Sabtu (26 April 2025).

Khusus untuk pembelian melalui aplikasi DBL Play akan ada diskon khusus sebesar 20 persen.

Dengan tetap mengedepankan standar kualitas dan safety AZA DBL PLAY hadir sebagai jawaban bagi para pemain dan penggemar basket di Indonesia yang menginginkan performa maksimal tanpa harus mengandalkan produk luar negeri.

“Di tengah kondisi pasar global saat ini, kami melihat pentingnya mendorong produk lokal untuk bisa berdiri sejajar bahkan melampaui produk luar,” ujar Azrul Ananda, CEO & Founder PT DBL Indonesia. kami percaya, kualitas anak bangsa tidak kalah dibandingkan produk luar.

Melalui kampanye “Indonesia Bisa, Semua Bisa, dan Kita Bisa”, peluncuran AZA DBL PLAY tidak hanya soal produk, tapi juga gerakan untuk mendukung para atlet lokal Indonesia agar bisa berprestasi lebih tinggi dan maksimal dengan menggunakan produk buatan Indonesia.

Tak hanya diperuntukkan bagi atlet remaja, sepatu basket DBL AZA PLAY ini juga tersedia untuk ukuran anak-anak.

Sepatu Basket AZA DBL PLAY ini didesain dengan menggunakan material modern, yang dapat mendukung para pemain basket dalam melakukan aksi dan traksi yang maksimal.

Untuk latihan maupun saat pertandingan.
Upper menggunakan kombinasi material mesh dan TPU yang bersifat fleksibel, namun kuat untuk melindungi kaki saat melakukan gerakan ekstrem.

Midsole terbuat dari kombinasi E-TPU dan TPU. E-TPU yang bersifat kenyal, dapat bersifat meredam hentakan kaki saat melompat dan mendarat.

Bumper TPU dapat meredam dan melindungi kaki dari gerakan pivot yang eksplosif.

Bottom Outsole terbuat dari rubber dengan desain grid yang menghindari slip saat terja traksi.

AZA adalah brand yang mengawali eksistensinya dengan memenuhi kebutuhan para pemain di liga basket pelajar DBL, yang sekarang melibatkan jutaan anak muda Indonesia.

Kemudian terlibat di liga sepak bola nasional, dengan mendukung Persebaya Surabaya, salah satu klub terbesar di Indonesia.

Dalam perjalanan itu, AZA telah menghasilkan berbagai inovasi untuk industri olahraga Indonesia.

AZA adalah brand yang lahir di Indonesia. Diciptakan oleh warga Indonesia, dibuat di Indonesia, untuk masyarakat Indonesia. (rls/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *