BONE, NALARMEDIA — Ketua DPC Partai Demokrat Bone, Rustan Sello berpotensi menghadirkan poros baru di Pilkada Bone 2024.
Bukan tanpa alasan, Rustan Sello menjadi satu-satunya ketua partai politik di Bone yang resmi mengantongi surat tugas maju di Pilkada Bone.
Apalagi Partai Demokrat memiliki empat kursi. Alhasil, tinggal butuh lima kursi lagi untuk bisa mengusung calon bupati dan calon wakil bupati Bone.
Rustan Sello mendapat dukungan langsung dari Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
“Iya. Kalau surat tugas itu diartikan sebagai restu (maju di Pilkada Bone 2024, red),” kata Rustan Sello, kepada Nalarmedia, Kamis (11 Juli 2024).
Setelah mendapatkan surat tugas dari DPP Partai Demokrat, Rustan Sello diamanahkan menjalin komunikasi politik antar parpol.
“Setelah mendapatkan surat tugas ini, maka saya harus melengkapi koalisi. Artinya masih butuh lima kursi untuk bisa mengusung maju di Pilkada Bone 2024,” sebut Rustan Sello.
Sebagai kader Partai Demokrat yang mendapat amanah surat tugas, Rustan Sello terbuka untuk segala kemungkinan, baik sebagai calon bupati maupun calon wakil bupati.
“Tugas saya mencari pasangan, dan terbuka sebagai 02 juga,” ungkap Rustan Sello.
Rustan Sello tidak menampik bila Partai Demokrat terbuka mengusung kader eksternal sebagai 01 di Pilkada Bone 2024.
“Peluang besar untuk mendapatkan surat rekomendasi resmi dengan berpasangan kader Partai Demokrat,” tutur Rustan Sello. (red)